Buat kamu yang sudah siap gas pol ke Bogor akhir tahun depan, ada kabar penting dari keluarga besar All U Can Hear. Penyelenggara resmi mengumumkan bahwa All You Can Hear Gigs (AYCHG) Vol. 2, yang tadinya bakal digelar pada 6–7 Desember 2025, harus diundur ke Juni 2026. Yup, agak mundur sedikit, tapi demi kebaikan bareng-bareng.
AYCHG sendiri lahir dari semangat kolaborasi lintas generasi—pop, rock, nostalgia, sampai energi modern yang bikin festival ini selalu punya vibe hangat dan solid. Dari kanal YouTube All U Can Hear karya Ferdy Tahier, acara ini tumbuh jadi festival musik besar yang mempertemukan banyak musisi dalam satu panggung. Intinya sih: musik, kebersamaan, dan perayaan komunitas.
Nah, keputusan menunda ini bukan asal geser tanggal aja. Penyelenggara mempertimbangkan faktor teknis, cuaca, dan beberapa situasi di luar kontrol yang bisa memengaruhi pengalaman semua pihak. “Kami ingin memastikan bahwa AYCHG Vol. 2 dapat berjalan dengan standar kualitas terbaik. Dengan mempertimbangkan situasi dan kesiapan teknis, kami memutuskan untuk menggeser penyelenggaraan ke Juni 2026 demi menghadirkan pengalaman yang lebih matang dan maksimal,” ujar Ferdy Tahier, CEO All You Can Production.
Untuk lokasi, venue 2026 masih dalam tahap evaluasi. Jadi sabar dulu, ya—pengumuman resmi bakal menyusul. Yang jelas, semua sponsor, partner, instansi pemerintah, media partner, sampai ticketing partner sudah mendapatkan pemberitahuan langsung dari penyelenggara.
Ferdy juga menambahkan, “Kami sangat berterima kasih atas dukungan besar dari para partner, sponsor, komunitas, media dan ribuan penonton yang menantikan AYCHG Vol. 2. Kami berkomitmen untuk kembali di 2026 dengan pengalaman yang jauh lebih kuat dan lebih besar.”
Informasi lanjutan soal jadwal baru, venue final, dan rangkaian program AYCHG Vol. 2 akan terus dibagikan lewat kanal resmi All You Can Production.
So don’t worry—lebih lama sedikit, tapi janji bakal lebih megah. Stay tuned, Pop Rock United! 🎸✨














