Fithor Faris adalah orang dibalik Kedutaan Besar Bekasi baru saja merilis sebuah video musik dari single I Am a Clown. Video musik I Am a Clown diproduksi oleh Kedutaan Besar Bekasi, disutradarai Rizky M Kurnia bersama DOP Hermandjaa. Proses pengerjaan video musik ini memakan waktu 8 jam untuk persiapan dan pengambilan gambarnya. Video musik I Am a Clown menceritakan tentang begitu banyaknya orang yang selalu berusaha untuk membujuk rayu manusia lain tanpa dasar dan tujuan yang jelas.
Dalam video musik ini, beberapa figur dengan identitas berbeda berupaya membujuk rayu, memaksakan agenda dengan cara-cara ekstrim dan janggal, menunjukkan bahwa badut tidak melulu berwujud manusia dengan riasan muka tebal, berhidung merah bulat dengan corak baju yang kontras meriah. Setiap manusia memiliki fitrahnya sendiri untuk memilih jalur hidup tanpa paksaan terhadap pilihannya sendiri.
I Am a Clown terkesan mewakili karakter pribadi Fitor Faris dengan karakter musik dan komposisi piano yang tenang.
Fithor Faris memulai kembali project musik-nya di tahun 2016, setelah vakum bermusik ditahun 2010 bersama grup Friday dari Surabaya yang terbentuk 1999, merilis Mini Album Mindtogetclose E.P (2002) dan Album Sitting On Anything Cold yang dirilis Aksara Records (2005).
Single I Am a Clown baru akan dirilis di kanal layanan streaming pada tanggal 9 September 2019.
Discussion about this post