Jakarta, Sabtu 11 Agustus 2023 – Hari ini #FirstTimeInHistory Pertamina, Livin’ by Mandiri, Telkomsel – “DEWA 19 featuring ALL STARS – STADIUM TOUR 2023” akan mengguncang Stadion Utama Gelora Bung Karno – Sabtu 12 Agustus 2023 dipromotori oleh Otello Asia x Redline Kreasindo.
d
DEWA 19 Featuring ALL STARS siap menghentak Stadion Utama Gelora Bung Karno – Jakarta bersama Derek Sherinian, Richie Kotzen, Phil X, Dino Jelusick, Ari Lasso, Virzha, Ello, Tyo Nugros, Sandhy Sondoro dan Lyodra. Konser ini dipersembahkan oleh Pertamina, Livin’ by Mandiri, Telkomsel serta didukung oleh Kapal Api, Le Minerale, Teh Pucuk Harum, Nipis Madu Lime Soda dan Hospitality Partners: JW Marriott Hotel Jakarta, The Ritz-Carlton Jakarta Mega
Kuningan, Best Western Senayan dan Warna Warni.
Stadion Utama Gelora Bung Karno siap menjadi sejarah yang dihiasi dengan gemerlap puluhan ribu gelang LED (LED Wristbands) dari semua penonton yang akan meyaksikan penampilan DEWA 19 feat ALL STARS di Stadion Utama GBK. Sebagai bentuk pengakuan kesetaraan dalam pekerjaan
pihak penyelenggara Otello Asia dan Redline Kreasindo ikut mempekerjakan beberapa difabel atau penyandang disabilitas kursi roda (Wheelchair) yang akan bertugas memberikan bantuan informasi kepada penonton di area VIP Barat.
Aldo Liputo selaku CEO Redline Kreasindo menambahkan “Kami dari Otello Asia & Redline Kreasindo ingin membagikan berita baik, kita telah memberikan 100 tickets bagi penyandang disabilitas kursi roda (wheelchair) dengan area nonton bagi difabel ini sudah kita siapkan yang berada di pintu Kuning dekat dengan VIP Barat, sejatinya para penyandang disabilitas mempunyai kedudukan, hak, kewajiban, dan peran yang sama dengan masyarakat lainnya dan sama seperti semua penonton yang hadir di GBK lainnya, mereka mendapatkan perlindungan dan manfaat yang setara tanpa adanya diskriminasi, semoga dengan memberikan 100 tikets bagi
penyandang disabilitas di konser DEWA 19 feat ALL STARS akan menjadi moment istimewa bagi semuanya yang hadir hari ini ”
“DEWA 19 featuring ALL STARS – STADIUM TOUR 2023” setelah sukses menghibur baladewa – baladewi di Stadion Manahan, Solo pada hari Sabtu, 29 Juli 2023 yang lalu, akan mengguncang Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, besok Sabtu, 12 Agustus 2023 dan Stadion Si Jalak Harupat Bandung pada Sabtu 19 Agustus 2023. tiket dapat di beli secara online melalui loket.com, tiket.com, dewatiket.id, tiketapasaja.com, Livin’ Sukha, bbo.co.id dan TIX.ID Sysan Ibrahim selaku CEO Otello Asia mengungkapkan “Today is the day, Baladewa & Baladewi sebagai penonton yang baik, ayo buat konser ini jadi menyenangkan untuk semua orang, good luck & enjoy the show of DEWA 19 featuring ALL STARS yang akan mengukir sejarah di Indonesia”